
HASANAH.ID. CIANJUR – Petugas Damkar Reki menjelaskan bahwa api pertama muncul pada toko tambal ban di sore hari sekitar pukul 16.30 WIB. Warga juga memberitahu bahwa muncul ledakan di awal disusul kobaran api.
Baca Juga: Polda Jabar Masih Terus Mendalami Insiden Pelemparan Bensin
“Menurut keterangan saksi tadi ada ledakan dari arah bangunan tambal ban. Tapi dugaan awal karena korsleting karena kompor semuanya mati. Tapi harus kita masih melakukan penyelidikan,” cerita Reki.
Baca Juga: Pj Bupati Sumedang Sebut Kendaraan Pemadam Kebakaran Relatif Memadai
Reki menyebutkan bahwa seluruh toko terbuat dari kayu yang rapat sehingga mudah merembet dan membakar satu sama lain, lalu ada material yang mudah terbakar juga yaitu ban. Toko yang terbakar tersebut diantaranya adalah warung makanan, pom mini, serta tambal ban.
Baca Juga: Polisi Di Bakar Masa, Polisi Amankan 15 Mahasiswa Setelah Unujk Rasa
Ia menjelaskan juga tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini namun kerugian mencapai sekitar Rp 150 juta. Api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.00 WIB dengan menerjunkan 2 unit mobil pemadam.