Hasanah.id– Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan angka positif covid di Bandung meningkat. Saat ini terdapat lonjakan kasus dibanding hari-hari kemarin, total 65 kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Atasi hal tersebut, Pemkot Bandung telah membentuk Gugus Tugas Penanganan Covid-19 yang diketuai langsung oleh Walikota Bandung Oded M. Danial.
“Hari ini ada lonjakan yang cukup signifikan dibanding minggu lalu dan kemarin. Yang sudah dikonfrimasi positif jadi 65 orang, kemarin baru 30-an,” ungkapnya dalam konferensi pers di Balai Kota Bandung, Senin (6/4/2020).
Sementara angka Orang Dalam Pemantauan (ODP) total sejumlah 1830. Sebanyak 119 sudah selesai pemantauan, sementara 681 lainnya masih dipantau. “Untuk yang dalam pengawasan (PDP-Pasien Dalam Pengawasan) ada 214. Sebanyak 74 di antaranya negatif,” ungkapnya.
Adapun untuk angka pasien yang sembuh hingga hari ini berjumlah 9 orang. Pasien yang meninggal dunia juga meningkat dari 16 menjadi 22 orang. “Data ini juga sudah ada sebaran per-kecamatan nya,” ungkapnya.