ADIKARYA PARLEMEN
Hasanah.id, Bandung – Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas), pada Kamis (20/5), di masa pandemi Covid-19. Anggota komisi III DPRD Jabar dari Fraksi PDI Perjuangan, Hj. Ellin Suharliah mengatakan Kebangkitan Nasional adalah langkah awal dalam membangun kesadaran untuk bergerak mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada sekarang.
“Kita harus terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-royong kita sebagai landasan dalam melaksanakan pembangunan dan selalu optimis menghadapi masa depan untuk mempercepat pulihnya bangsa kita terutama dalam menghadapi Pandemi Covid-19,” ungkapnya.
Legislator PDI Perjuangan ini mengingatkan semua untuk tetap semangat bergerak sebagai bangsa, tanpa memandang suku, agama, ras, dan golongan mana pun.
“Masyarakat Jawa Barat yang terkenal sangat toleran. Mari kita bersatu membangun daerah tercinta ini agar bangkit bersama mengalahkan pandemi Covid-19,” tutur dia.
Ia menyebutkan, momentum Harkitnas harus menjadi semangat menjaga sinergitas eksekutif dan legislatif serta antar pemangku kepentingan di tingkat provinsi maupun kabupaten.