Hasanah.id – Anggota DPRD Jabar dari Fraksi PDI Perjuangan, Dr. H. Abdy Yuhana, SH., MH. menggelar reses I Tahun Sidang 2023 – 2024 di GOR Desa Cipeundeuy RT.001 RW.002 Dusun Cipeundeuy Kaler Desa Cipeundeuy Kec. Jatinunggal Kab. Sumedang, Selasa 10 Oktober 2023.
Dalam reses kali ini, banyak aspirasi masyarakat yang disampaikan, terutama terkait kesehatan dan program Kartu Indonesia Sehat.
Menanggapi hal tersebut, calon legislator DPR RI dari Dapil Subang, Majalengka, Sumedang mengatakan bahwa kesehatan merupakan aset berharga yang tidak ternilai harganya, dan mewujudkan kesehatan yang optimal bagi masyarakat adalah tujuan utama bagi setiap negara dan masyarakat.
“Kesehatan yang baik membawa kualitas hidup yang lebih tinggi. Ketika kita bebas dari penyakit dan gangguan kesehatan, kita dapat menikmati hidup dengan lebih baik, memiliki energi yang cukup, serta mengejar tujuan dan mimpi kita dengan lebih efektif,” ujarnya.
Di samping itu, Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini juga mengatakan bahwa masyarakat yang sehat memiliki peran penting dalam pembangunan berkelanjutan.