Pencarian korban kecelakaan pesawat Lion Air di perairan Karawang terus dilakukan. Di hari keenam, petugas bersiap melaut. Di tengah cuaca yang agak berkabut petugas melakukan apel dipimpin Harsono (54), Kepala Seksi Operasi dan Siaga Kansar Bandung.
“Kami akan bersiap melaut. Semua perahu sudah siap cuaca cukup baik,” kata Kaming seorang petugas SAR Karawang, kepada wartawan, Sabtu (3/11/2018).
Usai apel, petugas bergegas menyiapkan perahu. Kesibukan juga terlihat di dapur umum. Petugas Dinas Sosial Kabupaten Karawang menmasak kebutuhan makanan tim SAR, petugas dan relawan yang terlibat.
Di tengah kesibukan petugas, pedagang mulai berdatangan. Selain deretan mobil petugas, pantai juga mulai dipenuhi kendaraan warga. Pengunjung berbondong – bondong ikut menyaksikan aktivitas dari dekat.
Sejauh ini petugas sudah menemukan sejumlah body dan mesin pesawat. 1 bagian dari blackbox yaitu flight data recorder (FDR) juga sudah ditemukan.
Lion Air PK-LQP rute Jakarta-Pangkalpinang jatuh di perairan Karawang pada Senin (29/10/2018). Pesawat itu mengangkut 189 penumpang beserta awak pesawat. news.detik.com