Akhirnya DPRD Jabar Tetapkan 7 Calon Anggota Komisioner KPID Terpilih Periode 2020-2023

Bedi menjelaskan, bahwa calon anggota yang terpilih ditentukan dari penilaian oleh Komisi I DPRD
Provinsi Jawa Barat dari hasil uji kepatutan dan kelayakan.
Proses uji kelayakan dan kepatutan dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan, 21 calon
komisioner yang telah mengikuti proses uji kelayakan dan kepatutan dinilai telah layak karena para
calon komisioner tersebut merupakan hasil dari Tim Seleksi (Timsel).
Diikuti oleh orang-orang yang memiliki berbagai latar belakang dan pengalaman, para calon komisioner
tersebut menawarkan berbagai inovasi serta strategi untuk meningkatkan eksistensi serta kinerja KPID
Provinsi Jawa Barat.
Selain melakukan uji kepatutan dan kelayakan pihaknya, ingin menggali strategi-startegi yang ditawarkan oleh para calon komisioner untuk meningkatkan kinerja KPID Provinsi Jawa Barat.
“Tantangan media penyiaran seperti televisi dan radio mengalami suatu beban yang berat di tengah
persaingan yang ada. Penyiaran di daerah sulit untuk bertahan baik radio maupun televisi” kata Bedi.