Anggota DPRD Jabar Hj Iis Turniasih Laksanakan Monitoring Program Rutilahu di Desa Bungursari Kabupaten Purwakarta

HASANAH.ID – PURWAKARTA. Program bantuan Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu) menjadi salah satu program unggulan pemerintah provinsi Jawa Barat dan banyak diminati masyarakat, karena bisa diterima manfaatnya secara langsung oleh masyarakat.
Hal ini disampaikan anggota Komisi IV DPRD Jabar, Hj. Iis Turniasih, saat melaksanakan monitoring program bantuan Rutilahu di desa Bungursari, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta.
“Program ini kali kedua setelah tahun 2021 sukses di jalankan. Untuk tahun 2022 ada sekitar 9.500 rutilahu se Jawa Barat yang akan direnovasi pada pertengahan tahun ini, termasuk di Desa Bungursari Kabupaten Purwakarta ini,” ujar Iis Turniasih saat dikonfirmasi, Jumat, 16 September 2022.
dan Masyarakat di Kabupaten Karawang apresiasi langkah Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam merealisasikan program Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu).
Dalam kunjungan monitoring pelaksanaan program Rutilahu tahun anggaran 2021, Iis diterima langsung oleh Kepala Desa Bungursari, Hj. Nur Elah sebelum langsung mengunjungi masyarakat penerima manfaat.
Iis menilai program pelaksanaan pembangunan infrastruktur Rutilahu di Desa Bungursari dilaksanakan dengan baik sesuai harapan pemerintah.