Dalam kunjungannya, Iis Turniasih didampingi Ketua PAC Sukatani, Yamin dan Kepala Desa Cilalawi Deden.
Kedatangannya tersebut dalam rangka menguatkan dan memberi semangat kepada korban, bapak Asep Sudrajat dan bapak Dadang beserta keluarganya, terlebih ia merupakan kader partai ditingkat ranting, sehingga sebagai fungsionaris partai ia merasa punya kewajiban untuk membantunya.
Selain itu, lanjut Iis, apa yang dilakukannya ini memang merupakan tanggung jawab sosial partai. Pihaknya, berkomitmen akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat.
“Ini salah satu bentuk komitmen dari kami untuk selalu hadir ditengah masyarakat, semoga bantuan ini bisa meringankan beban para korban,” pungkasnya.***