Hasanah.id – Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir meminta petugas merazia masyarakat yang hendak naik Gunung Tampomas. Jangan sampai ada yang membawa korek api dan sejenisnya.
“Diprediksi El Nino cukup panjang, biasanya terjadi bencana kebakaran. Apalagi di Desa Padasari di kaki gunung Tampomas. Dengan pelatihan ini diharapkan masyarakat bisa mengatasi jika terjadi kebakaran. Inilah ikhtiar kami dalam rangka mengurangi resiko bencana dan siap siaga ketika ada bencana,” katanya saat membuka kegiatan Peningkatan Kapasitas Desa Tangguh Bencana (Destana) di Aula Desa Padasari, Kecamatan Cimalaka, Selasa (13/6).
“Kegiatan ini peningkatan kapasitas Destana ini supaya bagaimana masyarakat yang tinggal di daerah rawan bencana bisa memahami berkaitan dengan penyebab bencana,” kata Dony.
Kemudian sambung bupati, kegiatan ini bertujuan agar masyarakat meningkat kapasitasnya berkaitan dengan mengantisipasi serta mengurangi resiko bencana. Untuk itu, diperlukan ilmu pengetahuan yang diberikan oleh para pakarnya di bidang kebencanaan.