“Dengan berbagai strategi yang kita siapkan, maka kemenangan Hasanah akan kita raih,” tegasnya.
Sementara itu, Cawagub Kang Anton yang juga Dewan Penasehat Pekat IB memaparkan berbagai program yang akan ia gulirkan dalam membangun daerah dan masyarakat Jawa Barat salah satunya program Sakola Gratis yang ditujukan untuk pendidikan umum dan keagamaan dengan menyiapkan Dana 1 Triliun rupiah pertahun untuk untu pondok pesantren.
“program tersebut hasil aspirasi dari masyarakat dari kunjungan saya ke Pesantren dan masyarakat di berbagai Daerah di Jawa Barat,” ungkapnya.
Selain itu, Kang Anton juga berkomitmen menjaga kondusifitas keamanan di daerah Jawa Barat dengan menanamkan nilai-nilai Ideologi Pancasila serta melestarikan kebudayaan Jawa Barat. Pihaknya memiliki Program Turkamling atau Infrastruktur dan Keamanan Lingkungan yang menjadi program unggulan. “Keamanan ini penting untuk masyarakat dan dunia usaha agar terjaga dan nyaman hidup di Jawa Barat,” jelas Kang Anton.