ADHIKARYA PARLEMEN
Hasanah.id – Bandung. Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Weni Dwi Aprianti, S.Ab., mengikuti rapat kerja bersama Biro Hukum dan Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Jawa Barat terkait penyusunan pasal perpasal dalam rangka pembahasan Raperda tentang Penyelenggaraan Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Barat, di Balai Perbenihan Tanaman Hutan Provinsi Jawa Barat, Jatinangor Kabupaten Sumedang, Selasa (11/06/2021).
Sebelumnya, Panitia Khusus DPRD Jawa Barat saat ini terus mengumpulkan bahan kajian dalam rangka menyusun rancangan perda baru tentang penyelenggaraan Perpustakaan.
Weni menyebutkan, hasil dari kajian tersebut mampu mengakomodir berbagai pemangku kepentingan, agar Raperda kearsipan Provinsi Jawa Barat ini nantinya dapat mengatur dan mengurus aspek-aspek fundamental dari kearsipan.
“Terutama yang berkaitan dengan organisasi, SDM, alokasi anggaran, sarana prasarana dan pengendalian,” kata Legislator PDI Perjuangan ini.