Kemudian setelah dirapatkan dan bernegosiasi, akhirnya pengajuan pun disetujui bersama termasuk oleh Walikota Cimahi. “Ternyata, hasilnya lebih cepat pelaksanaannya seperti saat ini,” tutur Bambang.
Adapun tujuan dilaksanakannya pembangunan Polsek Cimahi Tengah ini, menurutnya, untuk pengamanan di Kota Cimahi.
Selain itu, ia sangat mengapresiasi kinerja Polres Cimahi dalam menjalankan tugasnya, pasalnya dibandingkan kota/kabupaten lain, Kota Cimahi ini aman.
“Misalnya ada demo atau unjuk rasa, ibarat suatu taman di jalan raya pun gak ada yang rusak, termasuk kantor DPRD maupun kantor walikota tertib,” ungkapnya.
Jadi, Bambang sangat mendukung Polres Cimahi untuk lebih perhatian lagi kepada masyarakat Kota Cimahi. Dan dilihat olehnya tingkat keamanan pun di Kota Cimahi kini semakin membaik.
“Makanya, sekarang kami dukung pembangunan Polsek Cimahi Tengah ini agar bisa mewadahi pelayanan masyarakat di Cimahi Tengah,” terangnya.
Menurut Bambang, pembangunan Polsek Cimahi Tengah ini diperkirakan akan selesai di bulan Desember. “Soal personel Polrinya itu wewenang Kapolres,” imbuhnya.