HASANAH.ID – Hari raya Idul Fitri 1443 H hanya tinggal menghitung hari, pemerintah pada tahun ini memberikan kelonggaran kepada masyarakat untuk dapat melaksanakan hari raya di kampung halamannya.
Seperti diketahui, libur lebaran menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halamannya.
Oleh karena itu, arus mudik lebaran dipastikan sudah berlangsung dan menjadi catatan bagi semua pihak.
Menyikapi hal itu, Wakil Ketua DPRD Jabar Dr. Hj. Ineu Purwadewi Sundari, S.Sos., MM, senantiasa mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Libur lebaran tahun ini pemerintah telah membuat kebijakan dengan melonggarkan aktivitas saat arus mudik lebaran, tetapi kita harus tetap waspada menjaga kesehatan keluarga kita dengan mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah,” ungkap Ineu Purwadewi saat dikonfirmasi, Sabtu 30 April 2022.
Menurut politikus PDI Perjuangan ini, waspada harus terus diingatkan terkait potensi lonjakan kenaikan kasus saat libur Lebaran akan terjadi karena pandemi masih ada di sekitar kita.