Hasanah.id – 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu. Tahun ini, tema yang diusung yakni “Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya, Menuju Indonesia Emas 2045”, Anggota DPRD Jawa Barat, Christin Novalia, menekankan pentingnya peran perempuan dalam pembangunan bangsa.
Menurutnya, perempuan memiliki potensi besar untuk menjadi penggerak utama dalam mencapai visi Indonesia Emas 2045.
“Hari Ibu adalah momen istimewa untuk mengingatkan kita semua tentang kontribusi luar biasa perempuan di berbagai bidang. Perempuan yang berdaya bukan hanya menjadi pilar dalam keluarga, tetapi juga agen perubahan di masyarakat,” ujar Christin
Christin menjelaskan bahwa pemberdayaan perempuan harus menjadi prioritas dalam pembangunan. Hal ini dapat dicapai melalui pendidikan, pelatihan keterampilan, dan penciptaan peluang ekonomi yang inklusif. Ia juga mendorong perempuan untuk aktif berpartisipasi dalam pengambilan keputusan, baik di tingkat lokal maupun nasional.
“Kami di DPRD Jabar terus berkomitmen untuk memperjuangkan kebijakan yang mendukung pemberdayaan perempuan. Ini termasuk program-program yang memberikan akses pendidikan yang lebih luas, pendampingan usaha kecil, dan peluang untuk terlibat dalam pengambilan keputusan strategis,” tambahnya.