“Kami memberikan santunan kepada anak asuh dan masyarakat sekitar. Kami juga rutin memberikan bantuan ke berbagi tempat, seperti tempat ibadah,” katanya.
Glenarto melanjutkan, pascadilantik, pihaknya akan segera melakukan koordinasi dan konsolidasi di internal maupun eksternal seperti pihak kepolisian, pemerintah daerah, instansi terkait, club motor, termasuk semua elemen masyarakat demi terciptanya hubungan yang harmonis.
“Kami juga siap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, salah satunya dengan menggelar kegiatan safety riding bekerja sama dengan pihak kepolisian,” katanya.
Diketahui, Pelantikan Pengurus Baru Pengcab HDCI Bandung periode 2019-2022 dan Launching Hari Jadi ke-29 HDCI itu disertai kegiatan bakti sosial dan buka bersama. Sedikitnya 40 anak asuh HDCI Bandung mendapatkan santunan sebagai bentuk kepedulian HDCI Bandung terhadap sesama.