“Infrastruktur yang baik merupakan kunci untuk mendukung pengembangan ekonomi daerah secara berkelanjutan,” lanjutnya.
Selain itu, Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini juga mengapresiasi perhatian pemerintah terhadap kebutuhan masyarakat akan infrastruktur yang layak. Ia berharap proyek ini tidak hanya mempermudah aksesibilitas, tetapi juga membuka peluang bagi pengembangan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di sekitar wilayah tersebut.
“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan infrastruktur seperti Jembatan Cipicung ini tidak hanya berfokus pada aspek teknis, tetapi juga memberikan dampak sosial dan ekonomi yang nyata bagi masyarakat,” tambahnya.
Proyek perbaikan Jembatan Cipicung ini diharapkan rampung dalam waktu beberapa bulan ke depan. Dengan selesainya proyek ini, diharapkan lalu lintas antarwilayah menjadi lebih efisien, serta mampu mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat di Sumedang dan Garut.
“Keberadaan Jembatan Cipicung yang lebih baik diharapkan dapat menjadi motor penggerak ekonomi lokal, menciptakan konektivitas yang lebih baik, dan mempercepat pertumbuhan ekonomi di kedua kabupaten tersebut,” tukas Ineu.