HASANAH.ID. KOTA BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung melantik 116 Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada jabatan administrator, pengawas, dan fungsional, Senin, Febuari 2024.
Pj Walikota Bandung, Bambang Tirtoyuliono yang melantik 116 PNS itu mengatakan, sebagian besar ditempatkan pada unsur kewilayahan.
Baca Juga: Bupati Cirebon Lantik Sembilan Pejabat Struktural dan Fungsional
“Hampir sebagian besar yang dilantik pada pagi hari ini ada di unsur kewilayahan. Banyak tugas yang harus dikerjakan. Oleh karena itu saya berpesan, tidak perlu lagi ada adaptasi dalam pelaksanaan tupoksi, bisa langsung bekerja,” kata Bambang.
Mendekati pesta demokrasi, Bambang berharap PNS yang baru dilantik bisa mengisi posisi jabatan yang kosong.
Baca Juga: Kekosongan Jabatan Definitif Deputi Penindakan KPK Harus Segera Diisi
Sehingga, lanjutnya, bisa mempersiapkan Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada 14 Februari mendatang.
“Harus bisa dipastikan pemilu 14 Februari mendatang dalam kondisi kondusif, damai, aman, dan tentunya menjadi sebuah prestasi untuk kita bisa diwujudkan,” ungkapnya.