Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan warga masyarakat agar tak terpecah saat Pilpres hingga Pilkada. Jokowi meminta masyarakat agar tidak terpengaruh trik politikus yang sengaja membawa isu Pilpres hingga Pilkada dalam waktu yang lama.
“Ini negara yang besar. Jangan lupakan itu. Jangan sampai karena pemilihan bupati, pemilihan Gubernur dan pilpres kita jadi terpecah. Rugi besar. Sudahlah kalau ada Pilkada, Walikota, Bupati, Gubernur, lihat yang paling baik coblos. Pilpres yang paling baik coblos. Tapi rukun kembali,” kata Jokowi saat membuka kongres Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) di Bogor, Jawa Barat, Jumat (14/9/2018).
Menurut Jokowi, kondisi yang terjadi belakangan ini, masih ada pihak-pihak yang membawa soal Pilpres 2014 lalu hingga saat ini. Begitupun dengan isu Pilkada baik pemilihan walikota hingga gubernur. Hal itu tidak baik bagi persatuan bangsa.