Kamis (18/10/2018) pagi, Presiden Joko Widodo melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Sumbawa Barat dengan menggunakan helikopter Super Puma usai memimpin rapat bersama jajarannya di Bandar Udara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Kabupaten Lombok Tengah.
Kunjungan Presiden ke Sumbawa Barat untuk menyerahkan buku tabungan stimulan pembangunan rumah korban gempa dan juga memastikan bahwa proses pemindahbukuan dana bantuan bagi masyarakat terdampak gempa dapat dengan mudah dilakukan.
“Tadi saya sudah cek apa benar ini sudah gampang dicairkan? Saya ikuti tadi di sana saya lihat. Ada yang nulis-nulis kemudian masuk ke mobil BRI di dalam, langsung cair uangnya,” kata Presiden di halaman Kantor Bupati Sumbawa Barat, Kecamatan Taliwang, Kamis (18/10/2018) seperti disampaikan dalam rilis Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Kepada warga terdampak bencana, Presiden Jokowi menjelaskan bahwa sejumlah prosedur memang tetap harus diikuti oleh para penerima bantuan dana pemerintah.