HASANAH.ID, BANDUNG – Kasat Reserse Narkoba Polrestabes Bandung, Agah Sonjaya, S.H., M.H., menjadi narasumber dalam acara Diseminasi Program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika serta Prekursor Narkotika (P4GNPN). Acara ini digelar oleh Kesbangpol Kota Bandung di Balai Kota Bandung pada Selasa, 3 Desember 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala BNN Kota Bandung, Kasie Kesos Kesbangpol Kota Bandung, serta para penggiat Kelurahan Bersih Narkoba (Bersinar). Dalam paparannya, Agah Sonjaya menjelaskan berbagai materi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan pentingnya langkah preventif melalui program P4GN.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai bahaya narkoba serta upaya penegakan hukum sesuai peraturan yang berlaku,” ujar Agah.
Ia juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam mencegah peredaran narkoba di lingkungan sekitar. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan pemahaman masyarakat mengenai bahaya narkoba dan cara menghindarinya dapat meningkat.