Keluhan Warga atas Kekeringan Air di Respon Cepat Perumda Tirtawening, Warga pun Gembira

HASANAH.ID, BANDUNG – Keluhan warga Babakan Garut RT 05, 6, 7 dan Cintaasih Kel. Cibangkong Kec. Batununggal atas kekeringan air, di respon cepat dan langsung diatasi Perumda Tirtawening dengan menyuplai kebutuhan air ke daerah itu, pada hari Senin (6/5-2024).
Warga pun sangat gembira atas suplai air yang diberikan perumda Tirtawening Bandung.
Sebelumnya, hasanah.id telah merilis keluhan dari salah seorang warga Babakan Garut RT 05/10 Kel. Cibangkong Kec. Batununggal, atas nama Bandi.
Dikatakan Bandi warga tersebut, dalam laporannya ke Perumda Tirtawening, mengeluhkan atas terjadinya kekeringan diwilayahnya.
Dengan adanya laporan tersebut, langsung di respon cepat oleh pihak perumda Tirtawening. Akhirnya, air minum yang dikelola oleh Perumda Tirtawening itu kini telah mengalir lagi dan bak-bak warga pun penuh dan Perumda telah memenuhi janjinya untuk menyuplai air ke daerah itu.
Seperti yang dirasakan Ibu CucuĀ salah satu warga RT 05 RW 10 Kel. Cibangkong, sangat bersyukur kini airnya telah lancar lagi. Padahal sebelumnya harus berjibaku ngambilin air dari air artesis ke RW an yang ada di tetangga.
“Alhamdulillaah, Nuhun Yaa Allah air tos lancar deui, nuhun ka PDAM abdi nganuhunken pisan. Mugi sing lancar saterasna (Terimakasih Yaa Allah Air sudah lancar lagi, terimakasih PDAM saya berterimakasih sekali. Semoga lancar selamanya),” ucap Ibu Cucu saat dimintai keterangannya, Selasa (7/5-2024).
Semoga dengan kejadian ini menjadi hikmah bagi kita semua dan kita jaga bersama kelestarian lingkungan dan hutan agar dapat menghasilkan air yang bermanfaat demi kepentingan bersama.
Dan, marilah kita berdo’a kepada Yang Maha Kuasa agar Allah SWT dapat menurunkan air hujan yang bermanfaat bagi kehidupan di muka bumi bukan sebuah bencana, agar air dapat dikelola dan di produksi oleh Perumda Tirtawening demi kepentingan kita bersama.
Semoga Perumda Tirtawening pun mampu memberikan pelayan terbaiknya kepada para pelanggan-pelanggannya dan semua bisa tersenyum. Pelanggan pun tidak perlu sungkan untuk menyampaikan keluhan melalui hotline atau nomor WhatsApp sesuai wilayah pelayanannya masing-masing atau aplikasi yang tersedia di perumda tirtawening Kota Bandung.
Berikut ini, kami sampaikan Wilayah Pelayanan Perumda Tirtawening :
1. No WhatsApp WP 1, Jl. Badaksinga no 10. Dengan no Wp.0821-2034-6750. Untuk wilayah, Gegerkalong, Dago, Tamansari dskt.
2. No WhatsApp WP 2, Jl. Cibodas Raya No. 3 Antapani, dengan no. 0821-2034-6749. Ini untuk wilayah, Jatihandap, Padasuka, Cicaheum dskt, Pasirimpun, Cisurupan, Cipadung, dskt.
3. No WhatsApp WP 3, Jl. Atlas Raya – Antapani no 6, dengan no WP, 0821-2034-6748. Untuk wilayah, Citarum, Cikutra, Cicadas dskt, Babakan Surabaya, Kacapiring, Malabar, Cibangkong, Turangga dskt.
4. No WhatsApp WP 4, Jl. Atlas Raya no 6 Antapani, dengan no WP, 0822-1997-6744. Untuk wilayah, Kujangsari, Sarijadi, Margasari, Manjahlega, dskt.
5. No WhatsApp WP 5, Komplek Ruko Cikawao, dengan no WP, 0822-1997-6745. Untuk wilayah, Mekarwangi, Ancol, Batununggal, Mengger dskt.
6. No WhatsApp WP 6, Jl. Arjuna no 71-72, Depan Kel. Arjuna. Dengan WP, 0822-1997-6746. Untuk wilayah, Maleber, Cijerah, Ciroyom, Jamika, Sukahaji, Margahayu dskt. (***)







