Berita

Komunitas U-Fourty Jawa Barat Gelar Silaturahmi Bertajuk Gathering Nasional Ke 10 di Kabupaten Bandung Barat

Senada dengan Steve Ewon, turut hadir menjadi narasumber adalah kang Jack Engang Leuweung yang akan memberikan materi tentang konservasi alam.

“Senang sekali bisa bersilaturahmi dengan para pencinta alam hari ini, nanti kita akan membahas bagaimana upaya pelestarian alam dan konservasi yang makin lama semakin tergerus akibat perkembangan zaman,” ujar Kang Jack.

Narasumber lainnya yang akan mengisi adalah Arif Gumelar, Ia menyampaikan apresiasi kepada U-Fourty dengan gelarannya, harapannya ini menjadi pemicu bagi generasi muda untuk memberikan keilmuannya atau pengalamannya.

“Nanti saya akan memberikan potensi ekonomi kepada para peserta yang hadir. Sudah saatnya kita memberikan tongkat estafet kepada generasi muda untuk melanjutkan pergerakan yang dilakukan para peserta dari U-Fourty hari ini,”

Sementara itu, Ketua Panitia, Bunda Riri menyampaikan terimakasih kepada para Narasumber dan peserta yang telah hadir dalam kegiatan Gathering Nasional U-Fourty ke 10 di Jawa Barat.

“Tahun ini U-Fourty Jawa Barat menjadi tuan rumah dalam kegiatan Gathering Nasional ke 10. Dan untuk agenda tahun ini diikuti oleh 8 peserta dari Korwil Jakarta, Jabodetabek, Sumbar, Sumsel, Jateng dan Jatim,” kata Bunda Riri.

Previous page 1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock