Nia menyebutkan permasalahannya tempat pembuangan sampahnya berada di tengah-tengah pemukiman sehingga sampah yang menumpuk perlu segera dilakukan pengangkutan. Maka untuk itu perlu mendapatkan perhatian dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bandung.
“Ini harus jadi perhatian Dinas Lingkungan Hidup setempat. Soalnya sampah yang menumpuk dan menggunung tersebut harus segera diangkut dan dibuang ke tempat pembuangan akhir sampah (TPA) supaya tak menimbulkan pencemaran lingkungan serta menimbulkan penyakit,”sebuat Nia.
Nia Purnakania dari Fraksi Partai PDI Perjuangan mengungkapkan masyarakat sering mengeluhkan bau sampah yang menggunung di tempat pembuangan sampah. Masyarakat menginginkan supaya sampah tersebut bisa diangkut.
“Menimbulkan bau, membuktikan bahwa penumpukan sampah ini sudah mencemari lingkungan sekitar. Setiap hari sampah terus menumpuk hingga menggunung,”ungkapnya. Kus