
HASANAH.ID – Industri kosmetika dan kesehatan mengalami peningkatan yang positif 5% di tahun 2023 dan diprediksi mencapai 9% di tahun 2026.
Trend yang berkembang di pasar dunia adalah penggunaan bahan-bahan baku yang alami yang dapat digunakan secara rutin setiap hari, tanpa perlu khawatir tentang risiko penimbunan bahan kimia berbahaya untuk tubuh, ini menjadi peluang bagi Indonesia yang kaya akan bahan alami.
Krista Exhibitions berkolaborasi dengan Korea International Exhibitions & Convention Center (KINTEX) untuk menyelenggarakan Indo Beauty Expo 2023 – Pameran Internasional ke-13 tentang Kosmetik, Perawatan Kulit, Produk Wewangian dan Rambut, Peralatan & Teknologi Pengemasan, serta Korea Beauty Expo Indonesia / K-Beauty Expo Indonesia 2023.
Baca Juga: Indo Beauty Expo 2023: Masa Depan Kecantikan dan Kesehatan di Jakarta
Acara ini akan berlangsung dari tanggal 21 hingga 23 September 2023 di Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta.
Pameran ini juga diselenggarakan bersamaan dengan Indohealthcare Expo 2023 – Pameran Internasional ke-14 Peralatan Medis & Rumah Sakit, Farmasi, Produk & Layanan Kesehatan.
Acara Konferensi Pers dibuka dengan sambutan dari Daud D Salim, Chief Executive Officer (CEO) Krista Exhibitions.