Headline

Ratusan Siswa di Banyumas Alami Keracunan Usai Konsumsi Menu MBG

“Hari Selasa mereka makan bersama, Rabu mulai ada laporan anak-anak sakit. Kamis kami langsung koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan Badan Gizi Nasional,” jelasnya.

Kasus ini juga menyingkap adanya aturan kerja sama dengan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang dinilai membatasi sekolah untuk melaporkan Kejadian Luar Biasa (KLB), termasuk kasus keracunan.

Sebagai langkah antisipasi, dua sekolah di Karanglewas, yakni SD Negeri Pangebatan dan SD Negeri Kediri, menunda penerimaan distribusi menu MBG sampai evaluasi dilakukan.

“Ini pertama kalinya kasus keracunan massal terjadi di Banyumas sejak program MBG berjalan. Sebelumnya, keluhan hanya soal variasi menu, misalnya kacang godog yang sempat viral,” imbuh Taryono.

Previous page 1 2