Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi menuturkan Munggah Fest diadakan untuk mendorong daya beli masyarakat Kota Cimahi juga untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan jelang bulan Ramadhan.
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan daya beli masyarakat yang merupakan bentuk dukungan terhadap kebijakan pemerintah dalam langkah penanganan inflasi daerah,” tuturnya.
Dari sisi pelaku industri, Munggah Fest dapat mendorong pemberdayaan UKM kuliner di Kota Cimahi juga sebagai ajang promosi pasar rakyat yang dikelola pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan daya saing pasar rakyat.
Dalam kegiatan Munggah Fest ini disediakan bahan-bahan kebutuhan yang murah menjelang hari Ramadhan karena bahan-bahan kebutuhan pokok pada umumnya mengalami peningkatan harga jelang bulan Ramadhan.
“Dalam kegiatan ini juga kita bekerja sama dengan BULOG Kantor Cabang Bandung menyediakan penjualan beras SPHP untuk masyarakat sebanyak 10 ton yang diharapkan dapat mengatasi kelangkaan beras di masyarakat saat ini,” lanjut Dicky.