Beritalifestyle

Season 3 The Summer I Turned Pretty Resmi Tayang Hari Ini!

Pada musim ketiga ini akan menampilkan episode spesial juga lho Kawan Hasanah yang disutradarai langsung oleh Jenny Han, sang penulis asli trilogi The Summer I Turned Pretty. Musim ketiga ini juga akan menjadi penutup lika-liku percintaan Belly dengan dua saudara Fisher. 

Setelah sempat memiliki Conrad pada hubungan awal namun Belly memilih Jeremiah di akhir musim kedua. Nah kemudian ini daftar pemain di musim ketiga pada series ini:

Selain tiga pemeran utama, musim ketiga juga akan menampilkan kembali Sean Kaufman sebagai Steven, kakak Belly; Rain Spencer sebagai Taylor, sahabat Belly; serta Jackie Chung sebagai Laurel, ibu Belly dan Steven. Sejumlah wajah baru juga akan meramaikan musim ini sebagai pemain reguler maupun pendukung, di antaranya:

  • Isabella Briggs (Fatal Attraction)

  • Kristen Connolly (The Cabin in the Woods)

  • Sofia Bryant (The Girl In The Woods)

  • Lily Donoghue (Daisy Jones & the Six)

  • Zoé de Grand’Maison (Riverdale)

  • Emma Ishta (Stitchers)

  • Tanner Zagarino (Shrinking)

Lalu untuk kawan Hasanah yang ingin tahu tentang jadwal tayangnya berikut di bawah ini: 

  • 16 Juli: Episode 1 & 2
    • 23 Juli: Episode 3
    • 30 Juli: Episode 4
    • 6 Agustus: Episode 5
    • 13 Agustus: Episode 6
    • 20 Agustus: Episode 7
    • 27 Agustus: Episode 8
    • 3 September: Episode 9
    • 10 September: Episode 10
    • 17 September: Episode 11 (Finale)

Seluruh episode bisa disaksikan setiap hari Rabu mulai pukul 15.00 WIB (setara pukul 3 pagi ET) melalui layanan streaming Prime Video. Jadi bagaimana kisah akhir mereka? Yuk tonton kawan Hasanah!

Previous page 1 2