Berita

1.050 Anggota Polres Jakarta Barat Dikerahkan Untuk Pengamanan Hari Buruh

Dalam memperingati hari Buruh Internasional atau May Day, Polres Metro Jakarta Barat menyiagakan sebanyak 1.058 personel untuk melakukan pengamanan.

KASUBAG Humas Polres Metro Jakarta Barat Kompol M Marbun mengatakan, para personel disiagakan akan ditempatkan di 70 titik simpul perbatasan wilayah, pintu masuk maupun keluar tol hingga trafic light yang berada di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Barat.

“Kami lakukan pengamanan yang akan menjadi titik temu jalur yang akan dilalui para peserta May Day yang akan menyalurkan aspirasinya” kata M Marbun, Rabu (1/5/2019).

Dari 1058 Personel yang disiagakan Itu dengan rincian 558 dari gabungan Polres dan Polsek jajaran serta lalu lintas dan sebanyak 500 BKO Brimob Nusantara.

Nantinya juga melakukan pengawalan saat rombongan May Day melintas guna membantu kelancaran arus lalu lintas.

Petugas Polres Metro Jakarta Barat akan disebar di tempat-tempat yang menjadi titik kumpul seratus lebih pekerja atau buruh.

“Petugas Satlantas juga melakukan penjagaan di beberapa titik ruas jalan karena aksi damai akan diisi dengan konvoi menggunakan kendaraan bermotor,” ucapnya.

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock