Hasanah.id– Pemerintah provinsi Jawa Barat dorong para penyedia jasa untuk memprioritaskan proyek-proyek pekerjaan di lingkungan Pemda Provinsi Jabar. Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Daud Achmad menandatangani kontrak sekaligus me-launching Katalog Elektronik (e-Katalog) Lokal Jabar di Aula Barat Gedung Sate, Kota Bandung, Senin (23/12/19).
Kontrak e-Katalog yang ditandatangani meliputi tiga komoditas, yakni jasa keamanan diwakili oleh Direktur Utama PT. Sentral Wahana Artha Agus Vickram, jasa kebersihan diwakili oleh Direktur Utama PT. Solid Anugerah Jaya Cecilia Fransisca, dan hotmix diwakili oleh Direktur Utama PT. Hutama Prima Lilik Dharmanto.
Daud mengatakan, rencana penggunaan e-Katalog Lokal Jabar ini sudah dijajaki sejak 2018 lalu. Menurutnya, selain kemudahan dalam bertransaksi bagi perangkat daerah untuk kebutuhan rutin, e-katalog juga mengurangi proses tender dan terutama mendorong aspek pemberdayaan bagi para penyedia lokal sehingga belanja pemerintah daerah (pemda) juga dapat mendorong kegiatan perekonomian daerahnya.