HASANAH.ID – Perhutani KPH Bandung Selatan bersama Komunitas Wartawan Hijau melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MOU) mengenai sinergitas untuk edukasi dan pelestarian hutan.
Penandatanganan dilakukan di Kantor Perhutani, kamis (25/21/2021) di kantorPerhutani KPH Bandung Selatan, jalan Cirebon nomor 4 Bandung, kamis 25 November 2021.
Usai penandatanganan, Administratur Perhutani KPH Bandung Selatan Edrian Sunardi mengatakan MOU dilakukan agar komunitas jurnalis juga terlibat aktif dalam pelestarian hutan.
“Teman-teman berperan sesuai dengan bidangnya. Sinergitas ini utamanya untuk pelestarian hutan, banyak hal yang harus disosialisasikan, dan tentu harus ada keterlibatan media, seperti bagaimana pemanfaatan HHBK, bagaimana regulasi atau aturan yang berlaku mampu dan dicerna masyarakat dalam sebuah konten-konten kreatif,” paparnya.
Sinergi multi pihak, sambung Edrian terus dilakukan dengan mengajak berbagai elemen masyarakat untuk punya kesadaran pentingnya kelestarian hutan melalui sebuah informasi media.