Reses I tahun 2022-2023, Hj Ijah Hartini Kunjungi Desa Luragung Kuningan

ADIKARYA PAREMEN
HASANAH.ID – Anggota DPRD Propinsi Jawa Barat dari fraksi PDI Perjuangan, Hj Ijah Hartini melakukan Reses I tahun 2022-2023 di Balai Desa Luragung Tonggoh Kecamatan Luragung, Minggu (6/11/2022).
Dalam kegiatan reses kali ini, hampir semua jajaran pengurus fraksi PDI Perjuangan beserta para anggota DPRD kabupaten menghadiri agenda Reses tersebut.
Di kesempatan tersebut hadir juga orang No satu di Kabupaten Kuningan yakni Bupati Kuningan H. Acep Purnama SH.
Ijah Hartini menyampaikan dalam sambutanya meminta anggar semua kader PDI Perjuangan peduli akan kebutuhan rakyat.
“Nantinya bekerja sama dengan pemerintah Desa untuk mengevaluasi, mengawasi dan meningkatkan pembangunan. Serta meningkatkan sumberdaya manusia demi kenyamanan, kesejahteraan dan kemakmuran rakyat,”ujarnya.
Sementara Bupati Kuningan menambahkan bukan hanya mengevaluasi dan mengawasi program pemerintah saja akan tetapi semua Kader PDI Perjuangan harus menjadi pondasi dalam pelaksanaan program Pemerintah.
“Tidak hanya dari aspek pembangunan saja akan tetapi dari berbagai aspek baik dari segi pendidikan, kesehatan, hal ini dilakukan guna menyejahterakan dan kenyamanan rakyat,”tambahnya.