Hasanah.id – Hari Dokter Nasional diperingati setiap tanggal 24 Oktober setiap tahunnya. Peringatan ini sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Dokter Indonesia (IDI).
Sehubungan dengan itu, anggota DPRD Jabar, Ijah Hartini mengajak masyarakat untuk mengapresiasi kehadiran dokter dan tenaga medis dalam kehidupan sehari-hari.
“Terkadang kita lupa bersyukur atas kehadiran para dokter dan tenaga medis, terutama saat kita mengalami sakit. Dalam momen ini, mari kita mengapresiasi kehadiran para dokter yang setia membantu kita ketika mengalami sakit,” ujarnya.
“Peringatan Hari Dokter Nasional adalah momen penting yang ditetapkan untuk menghargai, mengenang, dan mengakui peran krusial yang dimainkan oleh dokter dalam masyarakat,” sambung Ijah.
Hari Dokter Nasional adalah kesempatan bagi masyarakat untuk menghargai dedikasi dan pengorbanan dokter dalam memberikan perawatan medis kepada individu dan keluarga.
“Para dokter dan tenaga medis seringkali harus bekerja keras, bahkan dalam situasi yang sulit dan berisiko tinggi, untuk menyelamatkan nyawa dan menjaga kesehatan masyarakat,” terangnya.