Komitmen KONI Kota Bandung Dukung Perwujudan Indonesia Emas

Hasanah.id – Ketua KONI Kota Bandung, Dr. Nuryadi, M.Pd. menyebut KONI Kota Bandung bersama Pemkot dan DPRD Kota Bandung semakin solid dan seirama dalam mewujudkan target Indonesia Emas 2045. Hal ini disampaikan Nuryadi dalam sambutan dalam Rapat Kerja KONI Kota Bandung, Kamis 19 Desember 2024.
“Dukungan dan komitmen itu terlihat dari besarnya dana hibah dan bantuan teknis lainnya yang diberikan kepada KONI Kota Bandung. Tentu hal ini juga sebagai upaya mewujudkan visi Bandung Kota Jasa melalui olahraga prestasi,” sambung Nuryadi.
Di samping itu, Nuryadi juga mengatakan bahwa pihaknya akan terus mendorong partisipasi dan kontribusi atlet dalam berbagai perhelatan olahraga multievent, terutama Olimpiade 2028.
“Di Olimpiade 2024, Kota Bandung mengirimkan 2 atlet. Diharapkan pada helatan 2028, setidaknya kita dapat mengirimkan perwakilan di 5 cabang olahraga untuk mendukung kontingen Indonesia,” lanjutnya.
Berkenaan dengan target Juara di Porprov 2026, Nuryadi menyebut raker ini juga sebagai persiapan untuk Porprov.