Terjun langsung ke panggung politik dan menjadi calon anggota legislatif menjadi hal yang baru bagi Kirana Larasati Hanafiah. Perempuan kelahiran Jakarta, 29 Agustus 1987, itu kini maju menjadi caleg PDI Perjuangan dari daerah pemilihan Jawa Barat I.
Di Pemilu 2019 yang berlangsung serentak, seorang caleg seperti Kirana mendapat tugas ganda, yakni kampanye untuk dirinya, partai, juga calon presiden dan calon wakil presiden yang didukung partainya. Apalagi Kirana juga didapuk sebagai salah satu anggota Tim Kampanye Nasional Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma’ruf Amin.
Meski baru pertama kali terjun ke politik, dia tak merasa keberatan atau terbebani karena bisa membagi waktu. Dalam seminggu, biasanya pada akhir pekan dia datang ke daerah pemilihan. Pada hari biasa, dia di Jakarta untuk mengurus pekerjaan dan TKN Jokowi-KH Ma’ruf.
“Dukungan saya untuk pasangan calon presiden Joko Widodo dan KH Maruf Amin dan terjunnya saya menjadi caleg adalah perjuangan yang saya pilih untuk tujuan tadi. Jadi, keduanya berjalan seiringan,” kata Kirana, Rabu (24/10/2018).