Wawasan dari pembicara
Acara ini diisi dengan berbagai diskusi yang mendalam dan inspiratif. Ibu Naila Djatnika, Managing Director dari Design Partners Indonesia memberikan wawasan yang luar biasa mengenai desain interior yang inovatif. Adrian Lim, Managing Director dari IHD Ltd (www.ihd-hk.com) turut menjadi pembicara, menyampaikan informasi yang berharga terkait tren dan teknologi terkini dalam industri. Melvin Halpito, Managing Director dari MLV Teknologi, (www.mlvteknologi.com), juga berbagi pandangan mengenai peran teknologi dalam memajukan ruang kerja masa depan. Dalam pemaparannya, Melvin menyatakan bahwa konsep smart office bertujuan untuk meningkatkan kolaborasi dalam perusahaan, menggugah kreativitas, serta meningkatkan produktivitas dan kenyamanan pengalaman karyawR
Pentingnya kolaborasi dan berbagi pengetahuan
Melvin Halpito juga menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antara desainer interior dan kontraktor serta desainer audio-visual. Ia menekankan bahwa untuk menciptakan ruang yang menyeluruh dan dapat mengakomodasi teknologi masa depan, kerja sama yang erat antar disiplin sangatlah penting. “Teknologi seharusnya sejalan dengan desain interior dan tidak merusak estetik ruang. Semakin canggih teknologi, seharusnya semakin tidak terlihat dan lebih memfokuskan diri pada pengalaman pengguna,” tambah Melvin Halpito. Inavate, MLV Teknologi, Leads Property, dan The Executive Center menyadari pentingnya acara ini dalam memberikan pengetahuan melalui diskusi yang mendalam. Mereka percaya bahwa acara serupa perlu diadakan secara reguler, mengingat manfaat besar yang dihasilkan dari pertukaran ide dan pengalaman dalam industri ini.