NASIONALPendidikan

“Aetherion” Mengudara: SMA Dwiwarna Luluskan Generasi ke-25 yang Berdaya Saing Global

Dedikasi 25 Tahun Melahirkan Generasi Pemimpin Bangsa

Selama 25 tahun berdiri, SMA Dwiwarna (Boarding School) telah melahirkan banyak alumni yang mampu berkarya di berbagai bidang strategis. Di antaranya lebih dari 150 alumni menjadi dokter, 113 berkecimpung di dunia hukum, lebih dari 100 berkarir di sektor bisnis, serta tidak sedikit yang berkiprah di pemerintahan, sebagai anggota legislatif, maupun aparatur negara.

Dengan semangat yang terus berkobar, SMA Dwiwarna (Boarding School) berkomitmen untuk menjadi pusat pendidikan yang mendidik, menginspirasi, dan membentuk generasi masa depan yang tangguh, berkarakter, dan siap menjadi pemimpin bangsa.

Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) SMA Dwiwarna (Boarding School) bisa diakses melalui bit.ly/PPDBDW2526. Jika membutuhkan informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi Kontak Informasi Humas atau kunjungi website resmi SMA Dwiwarna (Boarding School).

Previous page 1 2 3 4