
HASANAH.ID, LIFESTYLE – Pada film Ballerina akan banyak ditampilkan pembunuhan di dapur. Tokoh utama dalam film ini merupakan pembunuh yang terlatih Eve (Ana de Armas) yang menceritakan pergi ke sebuah desa pegunungan di Austria dan bertugas untuk membasmi sebuah aliran sesat.
Namun perjalanannya tak semudah itu karena penduduk kota yang kejam terus menghalangi jalannya. Eve bertemu dengan seorang juru masak di sebuah restoran yang ingin melakukan lebih dari memotong makanan dengan pisaunya.
Juru masak ini memainkan peralatan dapurnya dan diayunkan dengan keras sehingga piring-piring dihancurkan dengan baik. Sutradara Len Wiseman yang mengatakan tujuannya selama latihan dan mengeksplorasi dan menggunakan seluruh peralatan di restoran sebagai senjata yang potensial.
Peralatan seperti wajan, pelunak daging, dan setumpuk piring. Hal ini membuat para pemain perlu berhati-hati dalam mengambil piring-piring itu namun harus terlihat kuat juga.
Len dan tim hanya ingin bersenang-senang dengan adegan ini. “Yang saya inginkan adalah membuat adegan ini penuh kekerasan, tetapi juga membuat orang tertawa,” ungkap Len. Ballerina sudah tayang di bioskop Indonesia sejak 4 Juni 2025.







