“Mudah-mudahan dengan adanya Posyandu yang repesentatif, bisa meningkatkan pelayanan khususnya kepada para Balita,” ucapnya.
Ia menerangkan, salah satu peran Posyandu adalah mencegah masyarakat dari stunting dan terhindar dari gizi buruk.
“Posyandu diharapkan dapat mencegah stunting dan menjadikan masyarakat sejahtera dengan menyiapkan generasi yang unggul. Mudah-mudahan Balita yang ada disini bisa dilayani dengan baik, termasuk ibu-ibu hamilnya,” terangnya.
Selain mengapresiasi kepada warga yang telah mewakafkan tanahnya, bupati juga berpesan agar warga memanfaatkan dan menjaga Posyandu tersebut dengan sebaik-baiknya. “Luar biasa yang mewakafkan untuk kepentingan dan kemaslahatan umat. Saya yakin, selama Posyandu ini beroperasi, pahalanya akan terus mengalir kepada yang mewakafkan tanpa berkurang.