HASANAH.ID, CIMAHI -Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Cimahi mengumumkan rencana pembuatan ducting atau dak kabel di kawasan Alun-alun Cimahi. Langkah ini bertujuan untuk merapikan kabel-kabel yang selama ini terlihat semrawut di udara.
Pembuatan ducting tersebut akan dilakukan bersamaan dengan proyek penataan ruas Jalan Ria, Jalan Kaum, dan Jalan Sekolahan yang saat ini sedang berlangsung di sekitar Alun-alun Cimahi.
“Harapannya ke depan, utilitas kabel akan kami coba tertibkan. Ini sebagai proyek percontohan,” ujar Kepala DPUPR Kota Cimahi, Wilman Sugiansyah, ditulis Rabu, 21 Agustus 2024.
Berdasarkan data dari lpse.cimahikota.go.id, proyek penataan Jalan Kaum memiliki nilai sebesar Rp 979 juta, dengan CV Noveta Samuel sebagai pemenang lelang.
Proyek penataan Jalan Ria bernilai Rp 2,3 miliar dan dikerjakan oleh CV Sinar Terang. Sementara itu, proyek penataan Jalan Sekolahan sedang dalam proses lelang ulang dengan anggaran yang dialokasikan sebesar Rp 2,3 miliar.