Disambut Seni Gondang, Kang Hasan Siap Majukan Kesenian Jawa Barat

Bakal Calon Gubernur Jawa Barat TB Hasanuddin disambut dengan seni Rampak Gondang saat melakukan kunjungan di Dusun Citembong, Desa Cikalong, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, Selasa (30/1/2018).

Pria yang karib disapa Kang Hasan yang notabene dekat dengan dunia seni ini mengatakan, bahwa seni sudah menjadi bagian dari dirinya sehingga kemajuan seni di Jawa Barat akan menjadi prioritasnya.

“Saya ini orang seni, Jangan ragu ngajak saya ke tempat kesenian dan saya siap memajukan seni di Jawa Barat,” kata Kang Hasan.

Kang Hasan yang juga aktif sebagai ketua di berbagai sanggar seni itu memaparkan, banyak seniman sunda yang keliling dunia untuk memperkenalkan kesenian sunda. Menurutnya, Kesenian dan budaya itu mahal yang harus dijaga dan dilestarikan sebagai identitas bangsa.

“Orang luar itu banyak yang suka dengan kesenian kita (Sunda), ada yang diundang ke Jepang, Korea Selatan dan negara lainnya,” paparnya

BeritaPilihan

Selain itu, politisi yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini pun berharap, agar berbagai kesenian sunda yang berkembang di desa tersebut bisa menjadi atraksi wisata untuk menunjang kawasan pantai pangandaran sehingga kunjungan wisatawan ke Pangandaran meningkat dan berdampak baik pada peningkatan ekonomi masyarakat sekitarnya.

BeritaTerkait

Next Post