Dongkrak potensi UMKM, Pemprov Jabar gelar kompetisi “The Big Start”

Selain itu, UMKM juga tidak diperkenankan menjadi reseller (menjual produk yang diproduksi pohak lain), melainkan harus memproduksi barang sendiri.
Dalam ajang kompetisi ini, Bilibli.com akan mengurasi komitmen bisnis UMKM, juga dalam menjaga orisinalitas produk uang akan dipasarkan.
The Big Start merupakan ajang kompetisi wirausaha bagi creativepreneur yang diprakarsai oleh e-commerce Blibli.com sejak tahun 2016 lalu. Di tahun keempatnya, The Big Start mengangkat tema Nyalakan Ambisimu, Wujudkan Suksesmu.
The Big Start Season 4 ini menawarkan hadiah total senilai Rp1,3 miliar yang bertujuan mengasah kemampuan bisnis anak muda agar sesuai dengan kebutuhan pasar.
Selain itu juga mereka berkesempatan mengikuti ajang pameran di luar negeri dan berkolaborasi dengan brand lokal untuk proyek spesial.