DPRD Jabar Ika Siti Rahmatika Ajak Semua Pihak Wujudkan Kesejahteraan dan Peningkatan Kualitas Hidup Keluarga

Hasanah.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Hj. Ika Siti Rahmatika, SE mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan kesejahteraan dan peningkatan kualitas hidup keluarga di Jawa Barat.
Hal tersebut disampaikannya dalam kegiatan Sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Jawa Barat Nomor 9 Tahun 2014 tentang Penyelenggaraan Pembangunan Ketahanan Keluarga, yang dilaksanakan di Ballroom Hotel Purnama Mulia, Cigugur, Kuningan, 16 April 2025.
“Keluarga adalah pilar utama dalam membangun masyarakat yang sejahtera, berdaya, dan tangguh menghadapi tantangan zaman,” sebutnya.
Oleh karena itu, menurutnya, penguatan ketahanan keluarga harus menjadi agenda bersama yang melibatkan pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta.
“Perda Nomor 9 Tahun 2014 ini menegaskan pentingnya pembangunan ketahanan keluarga yang mencakup berbagai aspek, mulai dari pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga nilai-nilai moral dan budaya. Saya mengajak seluruh pihak untuk aktif berkontribusi dalam upaya ini,” ujar Ika