“Ke depan kita harus sama sama berbagi komunikasi, jadi memang selama ini masih kurang komunikasi antara NPCI dengan DPRD Jabar, masih banyak legislatif beranggapan NPCI ini sama dengan KONI,” ungkap Abdul.
“Saya mewakili DPRD mengetahui perjuangan NPCI, kedepannya akan mengusulkan pada saat pembahasan yang menyangkut keolahragaan akan menyertakan NPCI , kami menilai banyak hal yang harus dibicarakan serta evaluasi, karena sejatinya untuk menjadi juara umum harus juara di segala aspek, khususnya untuk NPCI Jawa Barat saya sampaikan harus terus bekerja, berkomunikasi selayaknya organisasi yang sehat serta organisasi yang menjadi tumpuan masyarakat Jabar khususnya bagi para atlit paralimpik,” tegasnya.