Home ADIKARYA PARLEMEN DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Dukung Pemprov Jabar Perpanjang PSBB Proporsional

DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Dukung Pemprov Jabar Perpanjang PSBB Proporsional

Share
Ilustrasi
Share

ADHIKARYA PARLEMEN

Hasanah.id – Bandung. Pemprov Jawa Barat memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara Proporsional hingga 31 Mei 2021. PSBB Jabar diperpanjang sesuai dengan peraturan yang tertuang dalam Keputusan Gubernur (Kepgub) Jabar Nomor: 443/Kep.263-Hukham/2021 tentang Perpanjangan Kedelapan PSBB secara Proporsional di Provinsi Jabar yang ditandatangani Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Anggota Komisi I DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti, S.Ab., mendukung pemerintah provinsi melanjutkan Pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tersebut. Dia mengatakan, masyarakat bersama pemerintah merupakan garda terdepan melawan Covid-19.

“Dengan diperpanjang PSBB secara proporsional, masyarakat pun harus konsisten menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19. Sebab, masyarakat dan pemerintah adalah garda terdepan mengendalikan Covid-19,” ujar Weni, saat dikonfirmasi, Senin, 24/05.

Legislator PDI Perjuangan ini menambahkan, pasca arus balik lebaran menunjukkan pertumbuhan kasus di sejumlah daerah di Jawa Barat, pemerintah provinsi dalam hal ini harus segera mengambil langkah untuk mengendalikan.

Share
diskominfo kota sukabumi