Evista, platform taksi online terkemuka di Indonesia, mencetak sukses besar dengan mengoperasikan armada mobil listrik sebagai taksi online.
Inovasi ini mendapatkan perhatian besar dari masyarakat, dengan pelayanan yang menawarkan kenyamanan, keamanan, dan kemudahan pemesanan yang semakin populer.
Bahkan, penggunaan mobil listrik ini telah viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial.
CEO dan Founder Evista, Erlang Hadiwiguna mengungkapkan bahwa keputusan untuk mengoperasikan armada taksi listrik merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk berkontribusi terhadap lingkungan sekaligus memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan.
“Kami selalu berusaha untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan. Dengan mengedepankan teknologi ramah lingkungan, kami juga mendukung upaya pemerintah dalam mengurangi emisi karbon. Mobil listrik menawarkan kenyamanan lebih, lebih tenang, dan tentu saja lebih hemat energi,” ujar Erlang.
Kenyamanan menjadi salah satu aspek yang paling diapresiasi oleh para pengguna. Mobil listrik yang digunakan sebagai taksi online Evista terkenal dengan kabinnya yang hening dan suhu yang lebih sejuk, memberikan rasa nyaman sepanjang perjalanan. Fitur teknologi modern pada kendaraan ini juga memberikan pengalaman yang lebih intuitif bagi penumpang.