GONG XI FA CAI, Berikut Kumpulan Link Twibbon Tahun Baru Imlek 2022

HASANAH.ID – Tahun baru imlek 2022 merupakan perayaan penting bagi masyarakat Tionghoa. Di Indonesia, perayaan imlek sempat dilarang oleh pemerintah Orde baru.
Ketika pemerintahan Gus Dur perayaan imlek kembali diperbolehkan. Dan lewat SKB menteri dalam negeri, sekarang Imlek 2022 dijadikan hari libur nasional.
Tahun baru imlek 2022 jatuh pada hari Selasa, 1 februari 2022. Imlek berasal dari kata “Im” yang berarti bulan dan “lek” yang berarti penanggalan.
Perayaan Imlek 2022 biasanya dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan yang meriah. Seperti pertunjukan barongsai, makanan khas kue keranjang, lampion dan baju bernuansa merah emas sudah menjadi tradisi masyarakat Tiongkok yang dipercaya dapat memberikan keberuntungan di tahun yang akan dating.
Bagi yang ingin memeriahkan Imlek, di bawah ini kumpuan link twibbon trending dan menarik ucapan selamat imlek 2022 yang bisa dibagikan di media sosial.
Menurut astrologi China, tahun baru Imlek 2022 akan menjadi tahun Macan Air. Dipercaya masyarakat tiongkok, sifat dasar macan yang bergerak cepat & kuat serta gesit bisa menjadi petunjuk dalam menjalankan kehidupan yang akan datang.