Home Berita Hadiri Musda Dekopinda Kota Cimahi Ke 6, Wali Kota Ingatkan Peran Strategis Koperasi Terhadap Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Hadiri Musda Dekopinda Kota Cimahi Ke 6, Wali Kota Ingatkan Peran Strategis Koperasi Terhadap Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Share
Ketua dan pengurus Dekopinda Kota Cimahi foto bersama Wali Kota Cimahi, Letkol. Purn. Ngatiyana,.
Ketua dan pengurus Dekopinda Kota Cimahi foto bersama Wali Kota Cimahi, Letkol. Purn. Ngatiyana,.
Share

HASANAH.ID – CIMAHI. Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Cimahi menggelar Musyawarah Daerah ke 6 yang dilaksanakan di gedung Technopark, Kota Cimahi,  Selasa, 30/12/2025.

Hadir dalam acara tersebut, Wali Kota Cimahi,  Letkol. Purn. Ngatiyana,  S.A.P, Ketua Dekopinwil Jabar, Yuke Mauliani Septina, unsur Forkopimda Kota Cimahi, para Assisten Daerah,  Kepala Dinas Perdagangan dan UMKM Kota Cimahi, Kejaksaan, Polrestabes dan para anggota Gerakan Koperasi yang ada di Kota Cimahi.

Dalam Musda Dekopinda Kota Cimahi ke 6 tersebut, terpilih secara aklamasi Ketua Dekopinda Kota Cimahi periode 2025-2030 yaitu Hela Haerani.

Ketua panitia Musda Dekopinda Kota Cimahi,  Asep Jepri, dalam laporannya mengatakan jika pelaksaan Musyawarah Daerah Dekopinda Kota Cimahi digelar sesuai dengan
1. Landasan Hukum, yaitu berdasarkan
a. Surat Keputusan Dewan Pimpinan Provinsi Jawa Barat tentang perpanjangan masa jabatan Dekopinda Se Jawa Barat.
b. AD/ART Dekopinda
c. Undang-undang Nomor 25 tahun 1992 pasal 57  tentang Dekopin.

2. Peserta musda adalah seluruh anggota Gerakan Koperasi Kota Cimahi yang telah melaksanakan Rapat tahunan tahun buku 2023-2024 dihadiri sebanyak 93 koperasi yang terdiri dari 4 cluster, yaitu, Primkop TNI, KPRI, Koperasi Karyawan dan Koperasi Masyarakat.

3. Tema yang diusung pada Musda Dekopinda Kota Cimahi 2025 adalah membangun Koperasi melalui Penguatan Dekopinda Menuju Cimahi Mantap Makin Hepi.

Sementara, Ketua Dekopinwil Jabar, Yuke Mauliani Septina mengapresiasi pelaksanaan  Musda Dekopinda Kota Cimahi 2025 berjalan dengan baik dan lancar.

“Musda Dekopinda Kota Cimahi ini mari kita songsong semangat baru, K3tua, pengurus dan anggota yang sudah dikaji sebelumnya, periode 2025-2030,” ujar Yuke Mauliani Septina.

Namun, Yuke berpesan, kedepan selain para pengurus menyusun program kerja yang direncanakan, Ia mengingatkan bahwa PR terbesar Dekopinda adalah bagaimana mengajak masyarakat tertarik terhadap keberadaan Koperasi.

“Dari survei yang telah dilakukan, setidaknya dari 4000 responden 77 persen yang menjawab quisioner adalah masyarakat generasi X dan Z, dan mayoritas tidak memahami Koperasi,  dan lebih miris saat ditanya apakah ingin menjadi anggota koperasi,  jawabannya ternyata tidak, inilah yang menjadi tantangan dan tanggung jawab bersama antara Dekopinda untuk selalu mengajak dan berkolaborasi dengan pemerintah dalam hal ini Dinas Koperasi,” jelas Yuke.

Wali Kota Cimahi Letkol. Purn. Ngatiyana menyampaikan jika Koperasi adalah soko guru perekonomian bangsa. Ia mengapresiasi Musda Dekopinda berjalan dengan. baik dan lancar.

Menurutnya, Dekopinda memiliki peran strategis dalam menghidupkan kembali koperasi sebagai penyangga utama perekonomian masyarakat. Namun demikian, Ngatiyana menilai peran tersebut harus diperkuat dengan inovasi dan keberanian untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman.

“Perannya sudah jelas, bagaimana Koperasi berperan dalam mewujudkan peningkatan perekonomian masyarakat. Apalagi wadahnya sudah tersedia,” kata Ngatiyana, saat diwawancarai.

Share
diskominfo kota sukabumi