ADIKARYA PARLEMENBerita

Iis Turniasih: Pentingnya Koordinasi Bahas RTRW Provinsi Jawa Barat Demi Kelangsungan Hidup Masyarakat

Menurutnya, kedepan peta rencana pola ruang sudah pasti berubah, baik penyajian peta maupun basis datanya
yang secara de facto diatur secara oleh kementerian tersebut.

Oleh karenanya, perlu koordinasi yang intensif antar lembaga, terutama pada pembahasan kawasan-kawasan hutan di pesisir/pantai yang menyebabkan terjadinya perubahan peta garis pantai dari BIG.

“Contoh kasus seperti di kawasan hutan lindung dan hutan produksi di Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, saat ini kondisinya sudah menjadi perairan, dengan dominasi tambak,” imbuhnya.

Ia mendorong terkait Perda RTRW Provinsi, harus bisa mengatur spesifikasi kewilayahan dengan membagi antara wilayah industri, permukiman, dan konservasi.

“Hal ini penting bagi kelangsungan hidup masyarakat Jawa Barat kedepan, bagaimana pemanfaatan sumber daya, bagaimana koordinasi lintas wilayah serta pembagian peran dan fungsi dalam pengembangan wilayah secara keseluruhan. Satu hal yang terpenting lainnya, perubahan RTRW Provinsi ini jangan sampai mengorbankan wilayah pertanian, tapi sebaliknya bagaimana menambah kawasan pertanian dan perkebunan sebagai wujud menciptakan ketahanan pangan.” Pungkasnya.***

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock