Home ADIKARYA PARLEMEN Ika Siti Ajak Semua Pihak Terapkan Gaya Hidup Sehat

Ika Siti Ajak Semua Pihak Terapkan Gaya Hidup Sehat

Share
Ika Siti Ajak Semua Pihak Terapkan Gaya Hidup Sehat (foto: ist)
Share

“Kegiatan ini sangat inspiratif. Kita harap bisa digelar rutin setiap tahun agar masyarakat semakin terbiasa bergerak aktif dan menyadari manfaat olahraga secara nyata,” tuturnya.

Sebagai wakil rakyat dari daerah pemilihan Kuningan, Ciamis, Banjar, dan Pangandaran, Ika juga berkomitmen untuk terus mendorong program-program yang berorientasi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat, termasuk di bidang kesehatan dan olahraga.

Tak hanya itu, ia turut mengingatkan bahwa membangun budaya hidup sehat harus dimulai dari lingkungan terkecil, yaitu keluarga.

“Ajari anak-anak kita pentingnya bergerak, makan sehat, dan menjauhi gaya hidup instan. Itu adalah investasi jangka panjang bagi generasi masa depan,” tegasnya.

Share
diskominfo kota sukabumi