ADIKARYA PARLEMENBeritaDPRD JABAR

Ineu Purwadewi Ajak Mahasiswa dan Kaum Muda Aplikasikan Nilai Empat Pilar Kebangsaan Dalam Bermasyarakat

HASANAH.ID – MAJALENGKA. Wakil Ketua DPRD Jabar, Dr. Hj. Ineu Purwadewi Sundari, S.Sos., MM., melaksanakan Sosialisasi Sketsa Empat Pilar Kebangsaan, di Cafe D’Saung, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka, Minggu 4 Desember 2022.

Peserta yang hadir adalah para pemuda, mahasiswa dan tokoh masyarakat yang berada di Kecamatan Cigasong.

Dalam sambutannya, Ineu membahas bagaimana peran penting mahasiswa dan para pemuda untuk bisa memahami arti penting dari Empat Pilar Kebangsaan, yaitu Ideologi Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.

“Dalam sosialisasi ini harapannya adalah semua peserta tentu bisa memaknai, memahami arti penting Empat Pilar Kebangsaan mulai Ideologi Pancasila, UUD Negara 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Tidak saja sebagai ceremony semata, namun lebih jauh harus dapat menjadi catatan penting dalam konteks mengaplikasikan nilai dari Empat Pilar tersebut dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Ineu Purwadewi, saat dikonfirmasi, Senin 5 Desember 2022.

Ineu menambahkan, nilai-nilai Empat Pilar Kebangsaan diharapkan mampu membentengi juga menjadi pondasi bagi para pemuda.

1 2Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock